< Lukas 3 >

1 Saat ini adalah tahun ke lima belas Tiberius menjadi Kaisar di Roma. Pontius Pilatus menjadi Gubernur di wilayah Yudea. Herodes adalah penguasa Galilea, dan Filipus adalah penguasa Iturea dan Trakonitis, serta Lisanias sebagai penguasa daerah Abilene.
anno autem quintodecimo imperii Tiberii Caesaris procurante Pontio Pilato Iudaeam tetrarcha autem Galilaeae Herode Philippo autem fratre eius tetrarcha Itureae et Trachonitidis regionis et Lysania Abilinae tetrarcha
2 Hanas dan Kayafas adalah imam besar yang bertanggung jawab. Pada masa inilah Firman Allah datang kepada Yohanes, anak Zakaria, yang hidup di padang gurun.
sub principibus sacerdotum Anna et Caiapha factum est verbum Dei super Iohannem Zacchariae filium in deserto
3 Yohanes pergi ke seluruh wilayah Sungai Yordan, mengumumkan kepada setiap orang bahwa mereka harus dibaptis sebagai tanda pertobatan dan bahwa dosa-dosa mereka sudah diampuni.
et venit in omnem regionem Iordanis praedicans baptismum paenitentiae in remissionem peccatorum
4 Seperti yang sudah ditulis oleh nabi Yesaya: “Terdengar suara di padang gurun yang berteriak, ‘Persiapkanlah jalan bagi Tuhan: luruskanlah jalan-Nya.
sicut scriptum est in libro sermonum Esaiae prophetae vox clamantis in deserto parate viam Domini rectas facite semitas eius
5 Setiap lembah akan ditinggikan, setiap gunung dan bukit akan diratakan. Jalan yang bengkok akan diluruskan, dan jalan yang berbatu-batu akan dihaluskan.
omnis vallis implebitur et omnis mons et collis humiliabitur et erunt prava in directa et aspera in vias planas
6 Dan setiap orang akan melihat keselamatan yang datang dari Allah.’”
et videbit omnis caro salutare Dei
7 Tetapi ketika Yohanes melihat banyak orang Farisi dan Saduki yang datang dan minta diri untuk dibaptis, berkatalah dia kepada mereka, “Dasar kalian keturunan ular berbisa! Siapa yang bilang kalian bisa melarikan diri dari penghukuman yang akan datang?
dicebat ergo ad turbas quae exiebant ut baptizarentur ab ipso genimina viperarum quis ostendit vobis fugere a ventura ira
8 Tunjukkan dengan perbuatan kalian bahwa kalian sungguh-sungguh bertobat. Jangan sekali-kali membenarkan diri kalian dengan mengatakan, ‘Kami ini keturunan Abraham.’ Biar saya katakan kepada kalian, Allah bisa menciptakan anak-anak bagi Abraham dari batu-batu ini.
facite ergo fructus dignos paenitentiae et ne coeperitis dicere patrem habemus Abraham dico enim vobis quia potest Deus de lapidibus istis suscitare filios Abrahae
9 Kapak diatur untuk mulai menebang di pangkal pohon. Setiap pohon yang tidak menghasilkan buah yang baik akan ditebang dan dibuang ke dalam api.”
iam enim securis ad radicem arborum posita est omnis ergo arbor non faciens fructum exciditur et in ignem mittitur
10 “Jadi, apa yang harus kami lakukan?” tanya orang banyak kepadanya.
et interrogabant eum turbae dicentes quid ergo faciemus
11 “Jika kalian punya dua jubah, maka bagilah dengan mereka yang tidak punya. Jika kalian punya makanan, maka berbagilah kepada mereka yang tidak punya,” katanya kepada mereka.
respondens autem dicebat illis qui habet duas tunicas det non habenti et qui habet escas similiter faciat
12 Dan beberapa penagih pajak juga datang untuk dibaptis. “Guru, apakah yang harus kami lakukan?” tanya mereka.
venerunt autem et publicani ut baptizarentur et dixerunt ad illum magister quid faciemus
13 “Janganlah menagih pajak lebih dari yang seharusnya,” jawab Yohanes.
at ille dixit ad eos nihil amplius quam quod constitutum est vobis faciatis
14 “Bagaimana dengan kami?” beberapa prajurit bertanya. “Apa yang harus kami lakukan?” “Jangan meminta uang dengan ancaman kekejaman. Jangan membuat tuduhan yang tidak benar. Cukupkanlah dirimu dengan gajimu,” jawab Yohanes.
interrogabant autem eum et milites dicentes quid faciemus et nos et ait illis neminem concutiatis neque calumniam faciatis et contenti estote stipendiis vestris
15 Orang-orang menantikan dengan penuh harap, dan bertanya-tanya apakah Yohanes adalah Mesias itu sendiri.
existimante autem populo et cogitantibus omnibus in cordibus suis de Iohanne ne forte ipse esset Christus
16 Yohanes menjawab dan menjelaskan kepada semua orang, “Benar, saya membaptis kalian dengan air. Tetapi Dia yang akan datang lebih penting dariku, dan saya bahkan tidak layak untuk melepaskan sandal-Nya. Dia akan membaptis kalian dengan Roh Kudus dan dengan api.
respondit Iohannes dicens omnibus ego quidem aqua baptizo vos venit autem fortior me cuius non sum dignus solvere corrigiam calciamentorum eius ipse vos baptizabit in Spiritu Sancto et igni
17 Alat penampi sudah ada di tangan-Nya dan dia siap untuk memisahkan gandum dari kulitnya pada tempat pengirikan. Dia akan mengumpulkan biji-biji gandum di gudang penyimpanan, sedangkan kulitnya akan dibakar dengan api yang tidak bisa padam.”
cuius ventilabrum in manu eius et purgabit aream suam et congregabit triticum in horreum suum paleas autem conburet igni inextinguibili
18 Yohanes memberikan banyak peringatan seperti ini ketika dia memberitakan tentang kabar baik itu kepada orang-orang.
multa quidem et alia exhortans evangelizabat populum
19 Tetapi ketika Yohanes menegur Herodes sang penguasa karena menikah dengan Herodias yang adalah istri saudaranya, dan tentang segala kejahatan yang sudah dilakukan Herodes,
Herodes autem tetrarcha cum corriperetur ab illo de Herodiade uxore fratris sui et de omnibus malis quae fecit Herodes
20 maka Herodes menambahkan kejahatannya dengan memasukan Yohanes ke dalam penjara.
adiecit et hoc supra omnia et inclusit Iohannem in carcere
21 Ternyata terjadi ketika sesudah semua orang dibaptis, Yesuspun dibaptis juga. Dan ketika Dia berdoa, surga terbuka,
factum est autem cum baptizaretur omnis populus et Iesu baptizato et orante apertum est caelum
22 dan Roh Kudus turun ke atas-Nya, dengan mengambil wujud seekor burung merpati. Dan terdengar suara dari surga, berkata, “Engkaulah anak-Ku, yang Ku kasihi. Aku sungguh berkenan kepada-Mu.”
et descendit Spiritus Sanctus corporali specie sicut columba in ipsum et vox de caelo facta est tu es Filius meus dilectus in te conplacuit mihi
23 Yesus berumur sekitar tiga puluh tahun ketika memulai pelayanan-Nya secara umum. Orang-orang menduga bahwa Dia adalah anak Yusuf. Yusuf adalah anak Eli,
et ipse Iesus erat incipiens quasi annorum triginta ut putabatur filius Ioseph qui fuit Heli
24 anak Matat, anak Lewi, anak Malki, anak Yanai, anak Yusuf,
qui fuit Matthat qui fuit Levi qui fuit Melchi qui fuit Iannae qui fuit Ioseph
25 anak Matatias, anak Amos, anak Nahum, anak Esli, anak Nagai,
qui fuit Matthathiae qui fuit Amos qui fuit Naum qui fuit Esli qui fuit Naggae
26 anak Maat, anak Matatias, anak Simei, anak Yosek, anak Yoda,
qui fuit Maath qui fuit Matthathiae qui fuit Semei qui fuit Iosech qui fuit Ioda
27 anak Yohanan, anak Resa, anak Zerubabel, anak Sealtiel, anak Neri,
qui fuit Iohanna qui fuit Resa qui fuit Zorobabel qui fuit Salathihel qui fuit Neri
28 anak Malki, anak Adi, anak Kosam, anak Elmadam, anak Er,
qui fuit Melchi qui fuit Addi qui fuit Cosam qui fuit Helmadam qui fuit Her
29 anak Yesua, anak Eliezer, anak Yorim, anak Matat, anak Lewi,
qui fuit Iesu qui fuit Eliezer qui fuit Iorim qui fuit Matthat qui fuit Levi
30 anak Simeon, anak Yehuda, anak Yusuf, anak Yonam, anak Elyakim,
qui fuit Symeon qui fuit Iuda qui fuit Ioseph qui fuit Iona qui fuit Eliachim
31 anak Melea, anak Mina, anak Matata, anak Natan, anak Daud,
qui fuit Melea qui fuit Menna qui fuit Matthata qui fuit Nathan qui fuit David
32 anak Isai, anak Obed, anak Boas, anak Salmon, anak Nahason,
qui fuit Iesse qui fuit Obed qui fuit Booz qui fuit Salmon qui fuit Naasson
33 anak Aminadab, anak Aram, anak Hesro, anak Peres, anak Yehuda,
qui fuit Aminadab qui fuit Aram qui fuit Esrom qui fuit Phares qui fuit Iudae
34 anak Yakub, anak Isak, anak Abraham, anak Terah, anak Nahor,
qui fuit Iacob qui fuit Isaac qui fuit Abraham qui fuit Thare qui fuit Nachor
35 anak Serug, anak Ragau, anak Peleg, anak Eber, anak Salmon,
qui fuit Seruch qui fuit Ragau qui fuit Phalec qui fuit Eber qui fuit Sale
36 anak Kenan, anak Arfaksad, anak Sem, anak Nuh, anak Lamek,
qui fuit Cainan qui fuit Arfaxat qui fuit Sem qui fuit Noe qui fuit Lamech
37 anak Metusalah, anak Henok, anak Yared, anak Mahalaleel, anak Kenan,
qui fuit Mathusalae qui fuit Enoch qui fuit Iared qui fuit Malelehel qui fuit Cainan
38 anak Enos, anak Set, anak Adam, anak Allah.
qui fuit Enos qui fuit Seth qui fuit Adam qui fuit Dei

< Lukas 3 >