< Wahyu 1 >

1 Isi buku ini mengenai apa yang dinyatakan oleh Yesus Kristus tentang peristiwa-peristiwa yang akan terjadi. Allah memberitahukannya kepada Kristus supaya Ia menunjukkan kepada hamba-hamba Allah apa yang segera harus terjadi. Kristus mengutus malaikat-Nya kepada Yohanes, hamba-Nya, untuk memberitahukan peristiwa-peristiwa itu kepadanya.
The Revelation of Jesus Christ which God gave him so that his servants might have knowledge of the things which will quickly take place: and he sent and made it clear by his angel to his servant John;
2 Maka Yohanes pun menceritakan semua yang dilihatnya itu; dan inilah laporannya mengenai pesan dari Allah yang dikuatkan oleh Yesus Kristus melalui kesaksian-Nya.
Who gave witness of the word of God, and of the witness of Jesus Christ, even of all the things which he saw.
3 Berbahagialah orang yang membacakan dan orang yang mendengarkan berita nubuat buku ini serta taat kepada apa yang tertulis di dalamnya. Sebab tidak lama lagi semuanya ini akan terjadi.
A blessing be on the reader, and on those who give ear to the prophet's words, and keep the things which he has put in the book: for the time is near.
4 Saudara-saudara yang ada di ketujuh jemaat di daerah Asia! Saya, Yohanes, mengharap kalian dianugerahi berkat dan sejahtera dari Allah--yakni Dia yang ada, yang sudah ada, dan yang ada seterusnya--dan juga dari ketujuh roh yang ada di depan takhta Allah,
John to the seven churches which are in Asia: Grace to you and peace, from him who is and was and is to come; and from the seven Spirits which are before his high seat;
5 dan dari Yesus Kristus, saksi yang setia. Dialah yang pertama-tama dihidupkan kembali dari kematian dan Dialah penguasa atas raja-raja dunia. Yesus mengasihi kita, dan dengan kematian-Nya Ia membebaskan kita dari dosa-dosa kita,
And from Jesus Christ, the true witness, the first to come back from the dead, and the ruler of the kings of the earth. To him who had love for us and has made us clean from our sins by his blood;
6 dan menjadikan kita suatu bangsa khusus imam-imam, yang melayani Allah, Bapa-Nya. Yesus Kristus itulah yang agung dan berkuasa untuk selama-lamanya. Amin! (aiōn g165)
And has made us to be a kingdom and priests to his God and Father; to him let glory and power be given for ever and ever. So be it. (aiōn g165)
7 Lihat, Ia datang diliputi awan! Semua orang akan melihat Dia, termasuk juga mereka yang telah menikam-Nya. Segala bangsa di bumi akan meratap karena Dia. Ya, pasti! Amin!
See, he comes with the clouds, and every eye will see him, and those by whom he was wounded; and all the tribes of the earth will be sorrowing because of him. Yes, so be it.
8 "Akulah yang pertama dan yang terakhir," kata Tuhan Allah, yang ada, yang sudah ada, dan yang ada seterusnya, Yang Mahakuasa.
I am the First and the Last, says the Lord God who is and was and is to come, the Ruler of all.
9 Saya Yohanes, saudaramu yang senasib dengan kalian dalam penderitaan yang dialami setiap pengikut Kristus. Kita tabah menderita sebagai umat milik-Nya. Saya dibuang ke Pulau Patmos karena saya menyebarkan pesan dari Allah, yang dikuatkan oleh Yesus melalui kesaksian-Nya.
I, John, your brother, who have a part with you in the trouble and the kingdom and the quiet strength of Jesus, was in the island which is named Patmos, for the word of God and the witness of Jesus.
10 Pada hari Tuhan, saya dikuasai oleh Roh Allah, lalu saya mendengar suara yang keras--seperti bunyi trompet--berbicara di belakang saya.
I was in the Spirit on the Lord's day, and a great voice at my back, as of a horn, came to my ears,
11 Suara itu berkata, "Tulislah apa yang kaulihat, dan kirimkanlah buku itu kepada tujuh jemaat yang berikut: Efesus, Smirna, Pergamus, Tiatira, Sardis, Filadelfia, dan Laodikia."
Saying, What you see, put in a book, and send it to the seven churches; to Ephesus and to Smyrna and to Pergamos and to Thyatira and to Sardis and to Philadelphia and to Laodicea.
12 Saya menoleh ke belakang untuk melihat siapa itu yang berbicara kepada saya. Lalu saya melihat tujuh buah kaki lampu yang terbuat dari emas.
And turning to see the voice which said these words to me, I saw seven gold vessels with lights burning in them;
13 Di tengah-tengah kaki-kaki lampu itu berdiri seorang yang kelihatan seperti manusia. Ia memakai jubah yang panjangnya sampai di kaki. Di dada-Nya Ia memakai tutup dada emas.
And in the middle of them one like a son of man, clothed with a robe down to his feet, and with a band of gold round his breasts.
14 Rambut-Nya putih seperti bulu domba, seputih kapas. Mata-Nya bernyala-nyala seperti api;
And his head and his hair were white like wool, as white as snow; and his eyes were as a flame of fire;
15 kaki-Nya berpijar seperti tembaga yang dibakar. Suara-Nya seperti deru air terjun yang besar.
And his feet like polished brass, as if it had been burned in a fire; and his voice was as the sound of great waters.
16 Tangan kanan-Nya memegang tujuh bintang, dan dari mulut-Nya keluar sebilah pedang tajam yang bermata dua. Muka-Nya bersinar seperti matahari pada siang hari bolong.
And he had in his right hand seven stars: and out of his mouth came a sharp two-edged sword: and his face was like the sun shining in its strength.
17 Ketika saya melihat-Nya, saya tersungkur di depan-Nya seperti orang mati. Tetapi Ia meletakkan tangan kanan-Nya pada saya lalu berkata, "Jangan takut! Akulah yang pertama dan yang terakhir.
And when I saw him, I went down on my face at his feet as one dead. And he put his right hand on me, saying, Have no fear; I am the first and the last and the Living one;
18 Akulah Dia yang hidup! Aku sudah mati, tetapi lihatlah, Aku hidup untuk selama-lamanya. Aku berkuasa atas kematian, dan atas dunia orang mati. (aiōn g165, Hadēs g86)
And I was dead, and see, I am living for ever, and I have the keys of death and of Hell. (aiōn g165, Hadēs g86)
19 Sebab itu, tulislah hal-hal yang kaulihat, yaitu hal-hal yang ada sekarang ini, dan hal-hal yang akan terjadi nanti.
Put in writing, then, the things which you have seen, and the things which are, and the things which will be after these;
20 Inilah rahasia dari tujuh bintang yang kaulihat di tangan kanan-Ku, dan dari tujuh kaki lampu emas itu: Tujuh bintang itu ialah para malaikat ketujuh jemaat, dan tujuh kaki lampu itu adalah ketujuh jemaat itu."
The secret of the seven stars which you saw in my right hand, and of the seven gold vessels with burning lights. The seven stars are the angels of the seven churches: and the seven lights are the seven churches.

< Wahyu 1 >