< Yeremia 10 >

1 Umat Israel, dengarkanlah pesan TUHAN kepadamu.
Hear the word which the LORD speaks to you, house of Israel!
2 Ia berkata, "Jangan ikuti kebiasaan bangsa-bangsa lain, dan jangan gentar melihat tanda-tanda di langit yang ditakuti bangsa-bangsa itu.
The LORD says, “Don’t learn the way of the nations, and don’t be dismayed at the signs of the sky; for the nations are dismayed at them.
3 Adat-istiadat bangsa-bangsa itu sama sekali tak berguna. Mereka menebang pohon di hutan, dan menyuruh tukang kayu mengerjakannya dengan alat menjadi patung berhala.
For the customs of the peoples are vanity; for one cuts a tree out of the forest, the work of the hands of the workman with the axe.
4 Kemudian patung berhala itu dihiasi dengan emas dan perak, lalu dikuatkan dengan paku supaya jangan jatuh.
They deck it with silver and with gold. They fasten it with nails and with hammers, so that it can’t move.
5 Patung-patung berhala itu seperti orang-orangan di kebun mentimun. Mereka tak dapat bicara, tak dapat melangkah, dan harus diangkat. Jangan takut kepada mereka, sebab mereka tak dapat berbuat jahat kepadamu; berbuat baik pun mereka tak mampu."
They are like a palm tree, of turned work, and don’t speak. They must be carried, because they can’t move. Don’t be afraid of them; for they can’t do evil, neither is it in them to do good.”
6 TUHAN yang mulia, Engkau tak ada taranya, nama-Mu agung dan penuh kuasa.
There is no one like you, LORD. You are great, and your name is great in might.
7 Siapa gerangan tak mau takwa kepada-Mu, raja segala bangsa? Sungguh, Engkau patut sekali dihormat. Dari semua yang pandai di antara bangsa-bangsa dan dari semua raja-raja mereka, tiada seorang pun dapat disamakan dengan diri-Mu, ya TUHAN.
Who shouldn’t fear you, King of the nations? For it belongs to you. Because amongst all the wise men of the nations, and in all their royal estate, there is no one like you.
8 Bebal dan bodoh mereka semua sebab dewanya hanya kayu belaka, tak dapat mengajar yang berguna.
But they are together brutish and foolish, instructed by idols! It is just wood.
9 Ia dilapis dengan perak dan emas yang dibawa dari Spanyol dan kota Ufas, semuanya buah tangan para seniman dan pandai emas. Pakaiannya dari kain ungu tua dan ungu muda, dikerjakan oleh para ahli tenun dengan seksama.
There is silver beaten into plates, which is brought from Tarshish, and gold from Uphaz, the work of the engraver and of the hands of the goldsmith. Their clothing is blue and purple. They are all the work of skilful men.
10 Tapi Engkau, TUHAN, Allah yang benar, Allah pemberi hidup, raja kekal. Bila Engkau murka, bumi berguncang, jika Engkau geram bangsa-bangsa tak tahan.
But the LORD is the true God. He is the living God, and an everlasting King. At his wrath, the earth trembles. The nations aren’t able to withstand his indignation.
11 (Kamu, hai umat, harus memberitahukan kepada mereka bahwa dewa-dewa yang tidak menciptakan langit dan bumi itu akan dibinasakan. Mereka akan lenyap dari muka bumi.)
“You shall say this to them: ‘The gods that have not made the heavens and the earth will perish from the earth, and from under the heavens.’”
12 TUHAN menciptakan bumi dengan kuasa-Nya, membentuk dunia dengan hikmat-Nya, dan membentangkan langit dengan akal budi-Nya.
God has made the earth by his power. He has established the world by his wisdom, and by his understanding has he stretched out the heavens.
13 Hanya dengan memberi perintah, menderulah air di cakrawala. Dari ujung-ujung bumi didatangkan-Nya awan, dan dibuat-Nya kilat memancar di dalam hujan, serta dikirim-Nya angin dari tempat penyimpanan-Nya.
When he utters his voice, the waters in the heavens roar, and he causes the vapours to ascend from the ends of the earth. He makes lightnings for the rain, and brings the wind out of his treasuries.
14 Melihat semua itu sadarlah manusia, bahwa ia bodoh dan tak punya pengertian. Para pandai emas kehilangan muka, sebab patung berhala buatannya itu palsu dan tak bernyawa.
Every man has become brutish and without knowledge. Every goldsmith is disappointed by his engraved image; for his molten image is falsehood, and there is no breath in them.
15 Berhala-berhala itu tak berharga, patut diejek dan dihina. Apabila tiba waktunya mereka akan binasa.
They are vanity, a work of delusion. In the time of their visitation they will perish.
16 Allah Yakub tidak seperti berhala-berhala itu; Ia pencipta segala sesuatu. Nama-Nya ialah TUHAN Yang Mahakuasa; Ia telah memilih Israel menjadi umat-Nya.
The portion of Jacob is not like these; for he is the maker of all things; and Israel is the tribe of his inheritance. The LORD of Hosts is his name.
17 Penduduk Yerusalem, kamu dikepung! Karena itu, berkemas-kemaslah!
Gather up your wares out of the land, you who live under siege.
18 Kali ini TUHAN akan melemparkan seluruh bangsa Yehuda ke pembuangan; kamu semua akan dihancurkan-Nya sama sekali. Itulah pesan dari TUHAN.
For the LORD says, “Behold, I will sling out the inhabitants of the land at this time, and will distress them, that they may feel it.”
19 Penduduk Yerusalem berseru, "Kami luka parah dan tidak dapat sembuh. Dahulu kami menyangka bahwa derita ini dapat kami tanggung, padahal tidak.
Woe is me because of my injury! My wound is serious; but I said, “Truly this is my grief, and I must bear it.”
20 Kemah kami rusak, dan tali-talinya putus semua. Tak ada lagi yang dapat mendirikan kemah dan memasang kain-kainnya, karena anak-anak telah pergi."
My tent has been destroyed, and all my cords are broken. My children have gone away from me, and they are no more. There is no one to spread my tent any more, to set up my curtains.
21 Aku menjawab, "Bodoh pemimpin-pemimpin kita itu. Mereka tidak minta petunjuk dari TUHAN, itu sebabnya mereka gagal, dan kita terserak ke mana-mana.
For the shepherds have become brutish, and have not enquired of the LORD. Therefore they have not prospered, and all their flocks have scattered.
22 Dengarlah! Ada berita bahwa sebuah bangsa di utara menimbulkan kegemparan. Tentaranya akan membuat kota-kota Yehuda menjadi sepi dan tak berpenghuni. Anjing-anjing hutan akan bersembunyi di sana."
The voice of news, behold, it comes, and a great commotion out of the north country, to make the cities of Judah a desolation, a dwelling place of jackals.
23 TUHAN, aku tahu tak seorang pun berkuasa menentukan nasibnya atau mengendalikan jalan hidupnya.
LORD, I know that the way of man is not in himself. It is not in man who walks to direct his steps.
24 Hajarlah kami ya TUHAN, tapi janganlah dengan pukulan yang terlalu menyakitkan. Jangan juga menghukum kami bila Engkau sedang murka, sebab pasti kami akan binasa semua.
LORD, correct me, but gently; not in your anger, lest you reduce me to nothing.
25 Lampiaskanlah kemarahan-Mu ke atas bangsa-bangsa yang tidak mengakui Engkau dan yang tak mau berbakti kepada-Mu. Sebab mereka telah membinasakan umat-Mu sama sekali dan menghancurkan negeri kami.
Pour out your wrath on the nations that don’t know you, and on the families that don’t call on your name; for they have devoured Jacob. Yes, they have devoured him, consumed him, and have laid waste his habitation.

< Yeremia 10 >