< Yesaya 33 >

1 Celakalah musuh-musuh kita! Mereka merampok walaupun tidak dirampok, dan berkhianat walaupun tidak dikhianati. Tetapi sesudah merampok dan berkhianat, mereka sendiri akan menjadi korban perampokan dan pengkhianatan.
Woe to them that afflict you; but no one makes you miserable: and he that deals perfidiously with you does not deal perfidiously: they that deal perfidiously shall be taken and given up, and as a moth on a garment, so shall they be spoiled.
2 Ya TUHAN, kasihanilah kami. Engkaulah harapan kami. Lindungilah kami dari hari ke hari dan selamatkanlah kami di waktu kesesakan.
Lord, have mercy upon us; for we have trusted in you: the seed of the rebellious is gone to destruction, but our deliverance was in a time of affliction.
3 Jika Engkau bangkit dan memperdengarkan suara-Mu yang gemuruh, bangsa-bangsa akan lari dan tercerai-berai.
By reason of the terrible sound the nations were dismayed for fear of you, and the heathen were scattered.
4 Seperti kawanan belalang orang menyerbu dan merampok harta mereka.
And now shall the spoils of your small and great be gathered: as if one should gather locusts, so shall they mock you.
5 TUHAN sangat luhur; Ia menguasai segala-galanya. Ia akan menegakkan hukum dan keadilan di Yerusalem
The God who dwells on high is holy: Sion is filled with judgment and righteousness.
6 dan memberi keamanan kepada umat-Nya. Harta yang menyelamatkan mereka adalah kebijaksanaan dan pengetahuan serta hormat kepada TUHAN.
They shall be delivered up to the law: our salvation is our treasure: there are wisdom and knowledge and piety toward the Lord; these are the treasures of righteousness.
7 Orang-orang yang gagah berani berteriak minta tolong; para utusan yang mengusahakan perdamaian menangis dengan pedih.
Behold now, these shall be terrified with fear of you: those whom you feared shall cry out because of you: messengers shall be sent, bitterly weeping, entreating for peace.
8 Jalan-jalan raya sangat berbahaya sehingga menjadi sunyi; tak ada orang yang melaluinya. Perjanjian diingkari dan persetujuan ditolak. Tak ada lagi yang dihiraukan.
For the ways of these shall be made desolate: the terror of the nations has been made to cease, and the covenant with these is taken away, and you shall by no means deem them men.
9 Negeri ditinggalkan menjadi sepi. Hutan-hutan Libanon merana, dan lembah Saron yang subur menjadi seperti padang gurun. Di Basan dan di Gunung Karmel daun-daun berguguran.
The land mourns; Libanus is ashamed: Saron is become marshes; Galilee shall be laid bare, and Chermel.
10 TUHAN berkata kepada bangsa itu, "Sekarang Aku akan bangkit dan bertindak menunjukkan kekuasaan-Ku.
Now will I arise, says the Lord, now will I be glorified; now will I be exalted.
11 Rencanamu sia-sia, dan segala yang kamu lakukan tak ada gunanya. Kemarahanmu seperti api yang membinasakan dirimu sendiri.
Now shall you see, now shall you perceive; the strength of your breath, shall be vain; fire shall devour you.
12 Kamu seperti batu karang yang dibakar untuk dijadikan kapur; seperti semak duri yang ditebang dan dibakar dalam api.
And the nations shall be burnt up; as a thorn in the field cast out and burnt up.
13 Biarlah semua orang yang dekat maupun yang jauh mendengar tentang perbuatan-Ku dan mengakui kekuasaan-Ku."
They that are afar off shall hear what I have done; they that draw near shall know my strength.
14 Orang-orang berdosa di Sion gemetar ketakutan. Kata mereka, "Keputusan Allah seperti api yang menyala untuk selama-lamanya. Mungkinkah ada yang bisa bertahan dalam api yang memusnahkan itu?"
The sinners in Sion have departed; trembling shall seize the ungodly. Who will tell you that a fire is kindled? Who will tell you of the eternal place?
15 Kamu dapat bertahan kalau kamu berkata dan berbuat yang benar. Jangan mencari untung dengan memeras orang miskin, dan jangan menerima uang suap. Jangan ikut dengan orang yang merencanakan pembunuhan atau kejahatan lain.
He that walks in righteousness, speaking rightly, hating transgression and iniquity, and shaking his hands from gifts, stopping his ears that he should not hear the judgment of blood, shutting his eyes that he should not see injustice.
16 Maka kamu akan terlindung dan aman, seolah-olah berada di dalam benteng yang kuat. Makanan dan minuman akan tersedia bagimu.
he shall dwell in a high cave of a strong rock: bread shall be given him, and his water shall be sure.
17 Akan tiba saatnya kamu melihat seorang raja yang memerintah dengan semarak atas negeri yang terbentang ke segala penjuru.
You shall see a king with glory: your eyes shall behold a land from afar.
18 Ketakutanmu yang sudah-sudah terhadap pemungut pajak, penjabat dan pengawas asing tinggal kenangan saja.
Your soul shall meditate terror. Where are the scribes? where are the counselors, where is he that numbers them that are growing up,
19 Kamu tak akan lagi melihat orang-orang asing biadab yang berbicara dalam bahasa yang tidak kamu mengerti.
[even] the small and great people? with whom he took not counsel, neither did he understand [a people] of deep speech, so that a despised people should not hear, and there is no understanding to him that hears.
20 Pandanglah kota Sion, tempat kita merayakan pesta-pesta agama. Pandanglah Yerusalem! Alangkah amannya tempat itu untuk didiami, seperti kemah yang tak pernah dipindahkan, patoknya tak pernah dicabut dan talinya tak pernah putus.
Behold the city of Sion, our refuge: your eyes shall behold Jerusalem, a rich city, tabernacles which shall not be shaken, neither shall the pins of her tabernacle be moved for ever, neither shall her cords be at all broken:
21 TUHAN akan memperlihatkan keagungan-Nya kepada kita. Kita akan hidup di tepi sungai yang lebar, yang tak dapat dilayari kapal musuh.
for the name of the Lord is great to you: you shall have a place, [even] rivers and wide and spacious channels: you shall not go this way, neither a vessel with oars go [thereby].
22 Semua perlengkapan di kapal mereka tak ada gunanya; layar-layarnya tak dapat dibentangkan! Semua kekayaan pasukan musuh akan kita rampas, dan jumlahnya sangat banyak, sehingga orang lumpuh pun mendapat bagian. TUHAN sendiri akan menjadi raja kita; Ia akan memerintah, menegakkan hukum dan menyelamatkan kita dari musuh.
For my God is great: the Lord our judge shall not pass me by: the Lord is our prince, the Lord is our king; the Lord, he shall save us.
Your cords are broken, for they had no strength: your meat has given way, it shall not spread the sails, it shall not bear a signal, until it be given up for plunder; therefore shall many lame men take spoil.
24 Tak seorang pun di negeri kita akan mengeluh karena sakit, dan semua dosa akan diampuni.
And the people dwelling among them shall by no means say, I am in pain: for their sin shall be forgiven them.

< Yesaya 33 >