< Yehezkiel 28 >

1 TUHAN berkata kepadaku,
And the word of the Lord came to me, saying:
2 "Hai manusia fana, sampaikanlah kepada raja Tirus, apa yang Aku TUHAN Yang Mahatinggi katakan kepadanya, 'Dengan sombong engkau menganggap dirimu dewa yang bertakhta di tengah-tengah laut. Boleh saja engkau berlagak sebagai dewa, tetapi ingatlah, engkau hanya manusia biasa.
Son of man, say to the prince of Tyre: Thus saith the Lord God: Because thy heart is lifted up, and thou hast said: I am God, and I sit in the chair of God in the heart of the sea: whereas thou art a man, and not God: and hast set thy heart as if it were the heart of God.
3 Sangkamu engkau lebih pandai daripada Danel, sehingga tak ada rahasia yang tersembunyi bagimu.
Behold thou art wiser than Daniel: no secret is hid from thee.
4 Kaupakai hikmat dan pengertianmu untuk mengumpulkan harta, emas dan perak.
In thy wisdom and thy understanding thou hast made thyself strong: and hast gotten gold and silver into thy treasures.
5 Memang, engkau pandai berdagang dan sekarang sudah kaya raya, dan kekayaanmu itu membuat engkau sombong!'"
By the greatness of thy wisdom, and by thy traffic thou hast increased thy strength: and thy heart is lifted up with thy strength.
6 TUHAN Yang Mahatinggi berkata, "Hai Tirus, karena engkau menganggap dirimu sama seperti Allah, Aku akan mengirim tentara asing yang sangat kejam untuk menyerang engkau. Mereka akan menghancurkan segala kemegahan yang telah kaucapai berkat hikmat dan pengertianmu.
Therefore, thus saith the Lord God: Because thy heart is lifted up as the heart of God:
7
Therefore behold, I will bring upon thee strangers the strongest of the nations: and they shall draw their swords against the beauty of thy wisdom, and they shall defile thy beauty.
8 Engkau akan dibunuh dan dikuburkan di dalam laut.
They shall kill thee, and bring thee down: and thou shalt die the death of them that are slain in the heart of the sea.
9 Nah, jika tiba saat itu, masih dapatkah engkau mengatakan bahwa engkau Allah? Di hadapan pembunuh-pembunuhmu, nyatalah bahwa engkau hanya manusia belaka.
Wilt thou yet say before them that slay thee: I am God; whereas thou art a man, and not God, in the hand of them that slay thee?
10 Engkau akan mati seperti orang hina karena dibunuh oleh orang asing yang tidak mengenal Allah. Aku, TUHAN Yang Mahatinggi telah berbicara."
Thou shalt die the death of the uncircumcised by the hand of strangers: for I have spoken it, saith the Lord God.
11 TUHAN berkata lagi kepadaku, kata-Nya,
And the word of the Lord came to me, saying: Son of man, take up a lamentation upon the king of Tyre:
12 "Hai manusia fana, merataplah untuk raja Tirus. Sampaikanlah apa yang Aku, TUHAN Yang Mahatinggi katakan kepadanya, 'Engkau pernah menjadi lambang kesempurnaan; dulu engkau sungguh bijaksana dan tampan!
And say to him: Thus saith the Lord God: Thou wast the seal of resemblance, full of wisdom, and perfect in beauty.
13 Tempat tinggalmu di Eden, taman Allah. Pakaianmu berhiaskan bermacam-macam permata: batu delima dan intan, topas, batu pirus, batu yakut, ratna, cempaka, batu nilam, zamrud dan batu alkali merah. Perhiasan emasmu pun banyak. Barang-barang itu dibuat untukmu pada hari engkau diciptakan.
Thou wast in the pleasures of the paradise of God: every precious stone teas thy covering: the sardius, the topaz, and the jasper, the chrysolite, and the onyx, and the beryl, the sapphire, and the carbuncle, and the emerald: gold the work of thy beauty: and thy pipes were prepared in the day that thou wast created.
14 Malaikat yang menyeramkan Kutempatkan di situ untuk menjaga engkau. Engkau tinggal di atas gunung-Ku yang suci dan berjalan di tengah-tengah batu permata yang gemerlapan.
Thou a cherub stretched out, and protecting, and I set thee in the holy mountain of God, thou hast walked in the midst of the stones of fire.
15 Kelakuanmu sempurna sejak engkau diciptakan sampai engkau mulai berbuat jahat.
Thou wast perfect in thy ways from the day of thy creation, until iniquity was found in thee.
16 Engkau sibuk berjual beli, dan itulah yang membawa engkau kepada kekerasan dan dosa. Maka Kuusir engkau dari gunung-Ku yang suci, dan malaikat penjagamu menghalau engkau dari tengah-tengah permata yang gemerlapan itu.
By the multitude of thy merchandise, thy inner parts were filled with iniquity, and thou hast sinned: and I cast thee out from the mountain of God, and destroyed thee, O covering cherub, out of the midst of the stones of fire.
17 Rupamu yang tampan membuat engkau sombong dan kemasyhuran menyebabkan engkau bertindak bodoh. Sebab itu engkau Kubanting ke tanah dan Kujadikan peringatan untuk raja-raja lain.'"
And thy heart was lifted up with thy beauty: thou best lost thy wisdom in thy beauty, I have cast thee to the ground: I have set thee before the face of kings, that they might behold thee.
18 TUHAN berkata, "Hai Tirus, engkau mencemarkan tempat-tempat ibadatmu karena kesalahan-kesalahan dan kecurangan waktu berjual beli. Sebab itu Kubakar engkau sehingga menjadi rata dengan tanah. Semua orang yang memandang engkau hanya melihat abu.
Thou hast defiled thy sanctuaries by the multitude of thy iniquities, and by the iniquity of thy traffic: therefore I will bring forth a fire from the midst of thee, to devour thee, and I will make thee as ashes upon the earth in the sight of all that see thee.
19 Engkau telah hilang lenyap untuk selama-lamanya. Semua bangsa yang mengenal engkau menjadi gentar karena takut akan mengalami nasib seperti itu."
All that shall see thee among the nations, shall be astonished at thee: thou art brought to nothing, and thou shalt never be any more.
20 TUHAN berkata kepadaku,
And the word of the Lord came to me, saying:
21 "Hai manusia fana, kutukilah kota Sidon.
Son of man, set thy face against Sidon: and thou shalt prophesy of it,
22 Sampaikanlah kepada penduduknya bahwa Aku TUHAN Yang Mahatinggi berkata kepada mereka, 'Aku ini musuhmu, hai Sidon. Orang-orang akan memuji Aku karena tindakan-Ku terhadap engkau. Pada waktu Aku menghukum pendudukmu, mereka akan tahu bahwa Akulah TUHAN yang suci.
And shalt say: Thus saith the Lord God: Behold I come against thee, Sidon, and I will be glorified in the midst of thee: and they shall know that I am the Lord, when I shall execute judgments in her, and shall be sanctified in her.
23 Aku akan mendatangkan wabah penyakit, dan membiarkan darah mengalir di jalan-jalanmu. Engkau akan diserang musuh dari segala jurusan, dan pendudukmu akan dibunuh. Maka tahulah engkau bahwa Akulah TUHAN.'"
And I will send into her pestilence, and blood in her streets: and they shall fall being slain by the sword on all sides in the midst thereof: and they shall know that I am the Lord.
24 TUHAN berkata, "Negeri-negeri tetangga yang pernah menghina Israel, tidak lagi merupakan onak dan duri yang menyakiti Israel. Mereka akan sadar bahwa Akulah TUHAN Yang Mahatinggi."
And the house of Israel shall have no more a stumblingblock of bitterness, nor a thorn causing pain on every side round about them, of them that are against them: and they shall know that I am the Lord God.
25 TUHAN Yang Mahatinggi berkata, "Aku akan mengumpulkan orang-orang Israel dari negeri-negeri jauh di tempat mereka telah Kuceraiberaikan, dan semua bangsa akan tahu bahwa Aku suci. Bangsa Israel akan tinggal lagi di tanah mereka sendiri, tanah yang telah Kuberikan kepada hamba-Ku Yakub.
Thus saith the Lord God: When I shall have gathered together the house of Israel out of the people among whom they are scattered: I will be sanctified in them before the Gentiles: and they shall dwell in their own land, which I gave to my servant Jacob.
26 Mereka akan hidup dengan aman di situ dan membangun rumah-rumah serta membuat kebun-kebun anggur. Aku akan menghukum semua tetangga mereka yang telah menghina mereka, sehingga Israel menjadi aman. Maka tahulah mereka bahwa Akulah TUHAN Allah mereka."
And they shall dwell therein secure, and they shall build houses, and shall plant vineyards, and shall dwell with confidence, when I shall have executed judgments upon all that are their enemies round about: and they shall know that I am the Lord their God.

< Yehezkiel 28 >