< 2 Samuel 24 >

1 TUHAN marah lagi kepada Israel, lalu Daud dibujuknya dengan maksud mendatangkan kesulitan atas bangsa itu. Kata TUHAN kepadanya, "Adakanlah sensus di Israel dan Yehuda."
And the strong veniaunce of the Lord addide to be wrooth ayens Israel, and he stiride in hem Dauid, seiynge to Joab, Go thou, and noumbre thou Israel and Juda.
2 Lalu berkatalah Daud kepada Yoab panglima tentaranya, "Pergilah bersama perwira-perwiramu kepada semua suku Israel di seluruh negeri untuk mengadakan sensus. Aku ingin tahu jumlah mereka."
And the kyng seide to Joab, the prince of his oost, Go thou bi alle lynagis of Israel fro Dan `til to Bersabee, and noumbre thou the puple, that Y wite the noumbre therof.
3 Tetapi Yoab berkata kepada raja, "Semoga TUHAN Allah Baginda melipatgandakan rakyat Israel sampai seratus kali dari jumlah mereka sekarang, dan semoga Baginda masih hidup supaya dapat melihatnya. Tetapi untuk apa Baginda menghendaki sensus ini?"
And Joab seide to the kyng, Thi Lord God encresse to this puple, `hou greet it is now, and eft multiplie he an hundrid fold in the siyt of my lord the kyng; but what wole my lord the kyng to hym silf in sich a thing?
4 Tetapi raja tetap berpegang pada perintahnya itu. Jadi Yoab dan para perwiranya pergi untuk menghitung bangsa Israel.
Sotheli the word of the kyng ouer cam the wordis of Joab, and of the princes of the oost; and Joab yede out, and the princes of the knyytis, fro the face of the kyng, that thei schulden noumbre the puple of Israel.
5 Setelah menyeberangi Sungai Yordan, Yoab dan anak buahnya berkemah di sebelah selatan Aroer, sebuah kota di tengah-tengah lembah di wilayah Gad. Dari situ mereka pergi ke utara, ke Yaezer,
And whanne thei hadden passid Jordan, thei camen in to Aroer, to the riyt side of the citee which is in the valei of Gad;
6 lalu terus ke Gilead dan ke Kades di wilayah orang Het. Kemudian mereka ke Dan, lalu dari Dan belok ke arah barat, ke Sidon.
and thei passiden bi Jazer in to Galaad, and in to the lowere lond of Odsi, and camen in to the wodi places of Dan; and thei cumpassiden bisidis Sidon,
7 Dari situ mereka pergi ke selatan ke Tirus kota yang berkubu itu. Seterusnya mereka pergi ke semua kota orang Hewi dan orang Kanaan, dan akhirnya ke Bersyeba, di bagian selatan Yehuda.
and passiden nyy the wallis of Tire, and nyy al the lond of Euei, and of Chananei; and thei camen to the south of Juda, in Bersabee.
8 Mereka menjelajahi seluruh negeri dalam waktu sembilan bulan dan dua puluh hari. Setelah itu kembalilah mereka ke Yerusalem
And whanne al the lond was cumpassid, thei camen aftir nyne monethis and twenti daies in to Jerusalem.
9 dan melaporkan kepada raja hasil sensus itu. Jumlah laki-laki yang memenuhi syarat untuk dinas tentara ada 800.000 orang di Israel dan 500.000 orang di Yehuda.
Therfor Joab yaf the noumbre of discriuyng of the puple to the kyng. And of Israel weren foundun nyne hundryd thousynd of stronge men, that drewen out swerd; and of Juda fyue hundrid thousynde of fiyteris.
10 Tetapi setelah Daud selesai menghitung bangsa itu, dia merasa bersalah, lalu berkata kepada TUHAN, "Ya TUHAN, aku sangat berdosa! Ampunilah aku, sebab tindakanku itu sangat bodoh."
Forsothe the herte of Dauid smoot hym, `that is, his concience repreuyde hym, aftir that the puple was noumbrid; and Dauid seide to the Lord, Y synnede greetli in this dede; but, Lord, Y preye that thou turne awei the wickidnesse of thi seruaunt, for Y dide ful folili.
11 TUHAN berkata kepada Nabi Gad yang menjadi penghubung antara Daud dan TUHAN, "Pergilah dan katakanlah kepada Daud bahwa Aku memberikan tiga pilihan kepadanya. Apa saja yang dipilihnya akan Kulakukan." Keesokan harinya, setelah Daud bangun tidur,
Therfor Dauid roos eerli, and the word of the Lord was maad to Gad, the prophete and seere, and seide, Go thou,
and speke to Dauid, The Lord seith these thingis, The chesyng of thre thingis is youun to thee; chese thou oon, which thou wolt of these, that Y do to thee.
13 Gad datang menghadap dan memberitahukan kepadanya perintah TUHAN itu, katanya, "Mana yang Baginda pilih: Negeri ini ditimpa bencana kelaparan selama tiga tahun, atau Baginda lari dikejar-kejar musuh selama tiga bulan, atau negeri ini diserang wabah penyakit selama tiga hari? Putuskanlah sekarang apa yang harus kusampaikan kepada TUHAN."
And whanne Gad hadde come to Dauid, he telde to Dauid, and seide, Ether hungur schal come to thee in thi lond seuene yeer; ethir thre monethis thou schalt fle thin aduersaries, and thei schulen pursue thee; ether certis thre daies pestilence schal be in thi lond; now therfor delyuere thou, `ether auyse thou, and se, what word Y schal answere to hym that sente me.
14 Daud menjawab, "Aduh! Celakalah aku! Tetapi daripada aku dihukum oleh manusia, lebih baik kita semua dihukum oleh TUHAN, sebab besar kasih sayang-Nya."
Forsothe Dauid seide to Gad, Y am constreyned on ech side greetli; but it is betere that Y falle in to the hondis of the Lord, for his emercies ben manye, than in the hondis of men.
15 Maka TUHAN mendatangkan wabah penyakit kepada orang Israel mulai dari pagi hari itu sampai pada waktu yang telah ditetapkan-Nya. Di seluruh Israel 70.000 orang meninggal.
And the Lord sente pestilence in to Israel fro the morewtid `til to the tyme ordeyned; and seuenti thousynde of men weren deed of the puple fro Dan `til to Bersabee.
16 Malaikat TUHAN yang membawa maut itu sudah sampai di tempat pengirikan gandum milik Arauna, orang Yebus. Ketika TUHAN melihat bahwa malaikat itu sudah siap untuk memusnahkan Yerusalem, TUHAN mengubah keputusan-Nya, dan Ia berhenti menghukum bangsa itu. Kata-Nya kepada malaikat itu, "Cukup! Berhenti!"
And whanne the aungel of the Lord hadde holde forth his hond ouer Jerusalem, that he schulde distrie it, the Lord hadde mercy on the turmentyng; and seide to the aungel smytynge the puple, It sufficith now; withholde thin hond. Forsothe the aungel of the Lord was bisidis the corn floor of Areuna Jebusey.
17 Daud melihat malaikat yang sedang membunuhi rakyat itu, lalu ia berkata kepada TUHAN, "Akulah yang berdosa sebab aku yang membuat kesalahan itu. Tetapi apa kesalahan bangsa yang malang itu? Hukumlah aku dan keluargaku!"
And Dauid seide to the Lord, whanne he hadde seyn the aungel sleynge the puple, Y am he that `haue synned, and Y dide wickidli; what han these do, that ben scheep? Y biseche, thin hond be turned ayens me, and ayens the hows of my fadir.
18 Pada hari itu juga Gad datang menghadap Daud dan berkata kepadanya, "Hendaklah Baginda naik ke tempat pengirikan gandum milik Arauna, dan mendirikan mezbah bagi TUHAN."
Forsothe Gad, the prophete, cam to Dauid in that dai, and seide to hym, Stie thou, and ordeyne an auter to the Lord in the corn floor of Areuna Jebusei.
19 Maka berangkatlah Daud sesuai dengan perintah TUHAN yang disampaikan kepadanya melalui Gad.
And Dauid stiede, vpe the word of Gad, which the Lord hadde comaundid to hym.
20 Kebetulan Arauna sedang menjenguk ke bawah, dan dilihatnya raja serta para pengiringnya datang kepadanya. Arauna sujud di hadapan Daud,
And Areuna bihelde, and perseyuede, that the kyng and hise seruauntis passiden to hym;
21 dan bertanya, "Apa maksud kedatangan Baginda?" Jawab Daud, "Untuk membeli tempat pengirikan gandum ini, aku hendak mendirikan mezbah bagi TUHAN di sini, supaya wabah ini berhenti."
and he yede out, and worschipide the kyng bi low cheer to the erthe; and seide, What `cause is, that my lord the kyng cometh to his seruaunt? To whom Dauid seide, That Y bie of thee the corn floor, and bilde an auter to the Lord, and the sleynge ceesse, which is cruel in the puple.
22 Kata Arauna, "Ambil saja Baginda, dan persembahkanlah kepada TUHAN apa yang Baginda rasa baik. Ini sapi-sapi untuk kurban bakaran dan untuk kayu bakarnya Baginda dapat memakai tangkai bajak dan papan-papan pengirikan."
And Areuna seide to Dauid, My lord the kyng take, and offre, as it plesith hym; thou hast oxis in to brent sacrifice, and a wayn and yockis of oxis in to vss of wode.
23 Arauna memberikan semuanya itu kepada raja, sambil berkata, "Kiranya TUHAN Allah Baginda menerima persembahan Baginda."
Areuna yaf alle thingis to the king. And Areuna seide to the king, Thi Lord God reseyue thi vow.
24 Tetapi raja menjawab, "Jangan! Aku mau membelinya. Aku tak mau mempersembahkan kepada TUHAN Allahku sesuatu yang kudapat dengan cuma-cuma." Lalu Daud membeli tempat pengirikan gandum dan sapi-sapi itu dengan harga lima puluh uang perak.
To whom the king answeride, and seide, Not as thou wolt, but Y schal bie of thee for prijs, and Y schal not offre to `my Lord God brent sacrifices youun freli. Therfor Dauid bouyte the corn floor, and `he bouyte oxis for fifti siclis of siluer.
25 Lalu Daud mendirikan mezbah di situ bagi TUHAN dan mempersembahkan kurban bakaran serta kurban perdamaian. TUHAN mengabulkan doa Daud, lalu berakhirlah wabah itu di Israel.
And Dauid bildide there an auter to the Lord, and offride brent sacrifices and pesible sacrifices; and the Lord dide merci to the lond, and the veniaunce was refreyned fro Israel.

< 2 Samuel 24 >