< Hebrews 13 >

1 Let brotherly love continue.
Hendaklah kalian tetap mengasihi satu sama lain sebagai orang-orang Kristen yang bersaudara.
2 Be not forgetful to entertain strangers: for by this some have entertained angels unawares.
Jangan segan menerima di rumahmu orang-orang yang belum kalian kenal. Sebab dengan melakukan yang demikian, pernah orang, tanpa menyadarinya, telah menerima malaikat di rumahnya.
3 Remember them that are in bonds, as bound with them; [and] them who suffer adversity, as being yourselves also in the body.
Ingatlah orang-orang yang di dalam penjara, seolah-olah kalian juga berada di dalam penjara bersama mereka. Dan orang-orang yang diperlakukan sewenang-wenang, hendaklah kalian ingat kepada mereka seolah-olah kalian juga diperlakukan demikian.
4 Marriage [is] honorable in all, and the bed undefiled: but lewd persons and adulterers God will judge.
Semua orang harus menunjukkan sikap hormat terhadap perkawinan, itu sebabnya hendaklah suami-istri setia satu sama lain. Orang yang cabul dan orang yang berzinah akan diadili oleh Allah.
5 [Let your] manner of life [be] without covetousness; [and be] content with such things as ye have: for he hath said, I will never leave thee, nor forsake thee.
Janganlah hidupmu dikuasai oleh cinta akan uang, tetapi hendaklah kalian puas dengan apa yang ada padamu. Sebab Allah sudah berkata, "Aku tidak akan membiarkan atau akan meninggalkan engkau."
6 So that we may boldly say, The Lord [is] my helper, and I will not fear what man shall do to me.
Sebab itu kita berani berkata, "Tuhan adalah Penolongku, aku tidak takut. Apa yang dapat manusia lakukan terhadapku?"
7 Remember them who have the rule over you, who have spoken to you the word of God: whose faith follow, considering the end of [their] manner of life.
Janganlah lupa kepada pemimpin-pemimpinmu yang menyampaikan pesan Allah kepadamu. Perhatikanlah bagaimana mereka hidup dan bagaimana mereka mati, dan contohilah iman mereka.
8 Jesus Christ the same yesterday, and to-day, and for ever. (aiōn g165)
Yesus Kristus tetap sama, baik dahulu, sekarang, dan sampai selama-lamanya. (aiōn g165)
9 Be not carried about with divers and strange doctrines: for [it is] a good thing that the heart be established with grace; not with meats, which have not profited them that have been occupied in them.
Janganlah membiarkan segala macam ajaran yang aneh-aneh menyesatkan kalian. Hati kita harus dikuatkan oleh kebaikan hati Allah, itulah yang baik; jangan oleh peraturan-peraturan tentang makanan. Orang-orang yang dahulu mentaati peraturan-peraturan itu tidak mendapat faedahnya.
10 We have an altar, of which they have no right to eat who serve the tabernacle.
Kita mempunyai sebuah mezbah untuk mempersembahkan kurban kepada Allah. Dan imam-imam yang melayani di dalam Kemah Tuhan, tidak berhak makan kurban yang ada di atas mezbah itu.
11 For the bodies of those beasts, whose blood is brought into the sanctuary by the high priest for sin, are burned without the camp.
Darah binatang yang dipersembahkan sebagai kurban untuk pengampunan dosa, dibawa oleh imam agung ke Ruang Mahasuci, tetapi bangkai binatang itu sendiri dibakar di luar perkemahan.
12 Wherefore Jesus also, that he might sanctify the people with his own blood, suffered without the gate.
Itulah sebabnya Yesus juga mati di luar pintu gerbang kota untuk membersihkan umat-Nya dari dosa dengan darah-Nya sendiri.
13 Let us go forth therefore to him without the camp, bearing his reproach.
Karena itu, marilah kita pergi kepada-Nya di luar perkemahan dan turut dihina bersama Dia.
14 For here we have no continuing city, but we seek one to come.
Sebab di bumi tidak ada tempat tinggal yang kekal untuk kita; kita mencari tempat tinggal yang akan datang.
15 By him therefore let us offer the sacrifice of praise to God continually, that is, the fruit of [our] lips, giving thanks to his name.
Sebab itu, dengan perantaraan Yesus, hendaklah kita selalu memuji-muji Allah; itu merupakan kurban syukur kita kepada-Nya, yang kita persembahkan melalui ucapan bibir untuk memuliakan nama-Nya.
16 But to do good, and to communicate, forget not: for with such sacrifices God is well pleased.
Jangan lupa berbuat baik dan saling menolong, sebab inilah kurban-kurban yang menyenangkan hati Allah.
17 Obey them that have the rule over you, and submit yourselves: for they watch for your souls, as they that must give account, that they may do it with joy, and not with grief: for that [is] unprofitable for you.
Ikutlah perintah pemimpin-pemimpinmu, dan tunduklah kepada mereka. Sebab mereka selalu memperhatikan jiwamu, dan mereka harus bertanggung jawab kepada Allah. Kalau kalian taat kepada mereka, mereka dapat bekerja dengan senang hati; kalau tidak, maka mereka akan bekerja dengan sedih hati, dan itu tidak menguntungkan kalian.
18 Pray for us: for we trust we have a good conscience, in all things willing to live honestly.
Teruslah berdoa untuk kami. Kami yakin hati nurani kami murni, sebab dalam segala hal kami selalu mau melakukan apa yang benar.
19 But I beseech [you] the rather to do this, that I may be restored to you the sooner.
Khususnya saya mohon dengan sangat, supaya kalian mendoakan saya agar Allah segera membawa saya kembali kepadamu.
20 Now the God of peace, that brought again from the dead our Lord Jesus, that great Shepherd of the sheep, through the blood of the everlasting covenant, (aiōnios g166)
Allah sudah menghidupkan Tuhan kita Yesus dari kematian. Karena kematian-Nya itu Ia sekarang menjadi Gembala Agung bagi kita, yakni domba-domba-Nya. Kematian-Nya itu juga mensahkan perjanjian kekal yang dibuat Allah dengan kita. (aiōnios g166)
21 Make you perfect in every good work to do his will, working in you that which is well-pleasing in his sight, through Jesus Christ; to whom [be] glory for ever and ever. Amen. (aiōn g165)
Semoga Allah sumber sejahtera itu melengkapi kalian dengan segala yang baik yang kalian perlukan untuk melakukan kehendak-Nya. Semoga dengan perantaraan Yesus Kristus, Allah mengerjakan di dalam kita, apa yang diinginkan-Nya. Hendaklah Kristus dipuji selama-lamanya! Amin. (aiōn g165)
22 And I beseech you, brethren, suffer the word of exhortation: for I have written a letter to you in few words.
Saya mohon supaya kalian memperhatikan nasihat-nasihat saya ini dengan sabar, sebab surat saya ini tidak terlalu panjang.
23 Know ye, that [our] brother Timothy is set at liberty; with whom, if he come shortly, I will see you.
Hendaklah kalian tahu bahwa saudara kita Timotius sudah dibebaskan dari penjara. Kalau ia sudah ke tempat saya ini, saya akan membawanya waktu saya mengunjungi kalian nanti.
24 Salute all them that have the rule over you, and all the saints. They of Italy salute you.
Sampaikanlah salam kami kepada semua pemimpinmu dan kepada semua umat Allah. Terimalah juga salam dari saudara-saudara di Italia.
25 Grace [be] with you all. Amen.
Semoga Tuhan memberkati Saudara semuanya.

< Hebrews 13 >