< Luke 19 >

1 And Jesus entered and passed through Jericho.
Ketika Yesus sampai di Yerikho, Ia berjalan terus melintasi kota itu.
2 And, behold, there was a man named Zacchaeus, who was the chief among the tax collectors, and he was rich.
Di kota itu ada seorang kepala penagih pajak yang kaya. Namanya Zakheus.
3 And he sought to see Jesus who he was; and could not for the crowd, because he was little of stature.
Ia ingin melihat siapa Yesus itu, tetapi karena orang terlalu banyak dan ia sendiri pendek, maka ia tidak berhasil melihat Yesus.
4 And he ran before, and climbed up upon a sycamore tree to see him: for he was to pass that way.
Jadi, ia berlari mendahului orang-orang, lalu memanjat sebatang pohon, supaya dapat melihat Yesus yang sebentar lagi akan lewat di situ.
5 And when Jesus came to the place, he looked up, and saw him, and said to him, Zacchaeus, make haste, and come down; for to day I must abide at thy house.
Ketika Yesus sampai di pohon itu, Ia melihat ke atas lalu berkata, "Zakheus, turunlah cepat! Sebab Aku harus berkunjung ke rumahmu hari ini."
6 And he made haste, and came down, and received him joyfully.
Zakheus cepat-cepat turun dan menyambut Yesus dengan gembira.
7 And when they saw it, they all murmured, saying, That he was gone to be guest with a man that is a sinner.
Semua orang yang melihat hal itu mulai menggerutu. Mereka berkata, "Cih! Ia pergi bertamu di rumah orang yang tidak baik!"
8 And Zacchaeus stood, and said to the Lord; Behold, Lord, the half of my goods I give to the poor; and if I have taken any thing from any man by false accusation, I restore him fourfold.
Kemudian di rumahnya, Zakheus berdiri dan berkata kepada Yesus, "Tuhan, separuh dari harta saya akan saya sedekahkan kepada orang miskin; dan siapa saja yang pernah saya tipu, akan saya bayar kembali kepadanya empat kali lipat!"
9 And Jesus said to him, This day is salvation come to this house, because he also is a son of Abraham.
Lalu kata Yesus, "Pada hari ini engkau dan seluruh keluargamu diselamatkan oleh Allah dan diberikan hidup yang baru, sebab engkau juga keturunan Abraham.
10 For the Son of man is come to seek and to save that which was lost.
Anak Manusia datang untuk mencari dan menyelamatkan orang yang sesat."
11 And as they heard these things, he added and spoke a parable, because he was near to Jerusalem, and because they thought that the kingdom of God should immediately appear.
Sementara orang masih mendengarkan Yesus berbicara, Ia menceritakan sebuah perumpamaan. Sebab, pada waktu itu Ia berada dekat Yerusalem, dan orang menyangka bahwa Allah segera akan memerintah sebagai Raja di dunia.
12 He said therefore, A certain nobleman went into a far country to receive for himself a kingdom, and to return.
Yesus berkata, "Adalah seorang bangsawan yang pergi ke negeri jauh untuk dilantik menjadi raja, kemudian kembali.
13 And he called his ten servants, and delivered them ten pounds, and said to them, Occupy till I come.
Sebelum berangkat, ia memanggil sepuluh orang pelayannya, lalu memberi kepada mereka masing-masing sekeping uang emas. 'Berdaganglah dengan uang ini sementara saya pergi,' katanya kepada mereka.
14 But his citizens hated him, and sent a message after him, saying, We will not have this man to reign over us.
Tetapi penduduk negerinya itu benci kepadanya. Jadi, sesudah ia berangkat, mereka mengirim utusan untuk mengatakan, 'Kami tidak mau orang ini menjadi raja kami.'
15 And it came to pass, that when he had returned, having received the kingdom, then he commanded these servants to be called to him, to whom he had given the money, that he might know how much every man had gained by trading.
Tetapi bangsawan itu dilantik menjadi raja, kemudian kembali ke negerinya. Segera ia memanggil pelayan-pelayannya menghadap, untuk mengetahui berapa keuntungan yang telah mereka peroleh.
16 Then came the first, saying, Lord, thy pound hath gained ten pounds.
Pelayan pertama datang dan berkata, 'Tuan, satu uang emas yang Tuan berikan itu, sudah saya jadikan sepuluh.'
17 And he said to him, Well, thou good servant: because thou hast been faithful in a very little, have thou authority over ten cities.
'Bagus,' kata tuan itu, 'engkau pelayan yang baik! Karena dalam hal-hal yang kecil engkau bisa dipercayai, saya akan menjadikan engkau penguasa atas sepuluh kota.'
18 And the second came, saying, Lord, thy pound hath gained five pounds.
Pelayan kedua datang dan berkata, 'Tuan, satu uang emas yang Tuan berikan itu, sudah saya jadikan lima.'
19 And he said likewise to him, Be thou also over five cities.
Kepada pelayan itu raja itu berkata, 'Kau akan menjadi penguasa atas lima kota.'
20 And another came, saying, Lord, behold, here is thy pound, which I have kept laid up in a napkin:
Pelayan yang lain datang dan berkata, 'Tuan, ini uang Tuan; saya menyimpannya dalam sapu tangan.
21 For I feared thee, because thou art an austere man: thou takest up what thou didst not lay down, and reapest what thou didst not sow.
Saya takut kepada Tuan, sebab Tuan orang yang keras. Tuan mengambil apa yang bukan kepunyaan Tuan, dan Tuan memungut hasil di tempat yang tidak ditanami oleh Tuan.'
22 And he saith to him, Out of thy own mouth will I judge thee, thou wicked servant. Thou knewest that I was an austere man, taking up what I laid not down, and reaping what I did not sow:
Raja itu berkata kepadanya, 'Kau pelayan yang jahat! Sesuai dengan kata-katamu sendiri saya akan menghukum engkau. Engkau tahu saya orang yang keras: saya mengambil apa yang bukan kepunyaan saya dan memungut hasil di tempat yang tidak saya tanami.
23 Why then gavest thou not my money into the bank, that at my coming I might have required my own with interest?
Kalau begitu mengapa kau tidak memasukkan uang itu ke bank supaya apabila saya kembali saya dapat menerima uang itu dengan bunganya?'
24 And he said to them that stood by, Take from him the pound, and give it to him that hath ten pounds.
Kemudian raja itu berkata kepada orang-orang yang berdiri di situ, 'Ambil uang itu dari dia dan berikanlah kepada pelayan yang mempunyai sepuluh uang emas itu.'
25 ( And they said to him, Lord, he hath ten pounds.)
Tetapi orang-orang itu berkata, 'Tuan, dia sudah mempunyai sepuluh.'
26 For I say to you, That to every one who hath shall be given; and from him that hath not, even what he hath shall be taken away from him.
Raja itu menjawab, 'Ingat: orang yang sudah mempunyai, kepadanya akan diberi lebih banyak lagi. Tetapi orang yang tidak mempunyai sesuatu, apa yang ada padanya akan diambil pula dari dia.
27 But those my enemies, who would not that I should reign over them, bring here, and slay them before me.
Dan sekarang bawalah ke mari musuh-musuhku itu yang tidak mau aku menjadi rajanya. Bunuhlah mereka semua di hadapanku!'"
28 And when he had thus spoken, he went before, going up to Jerusalem.
Setelah Yesus mengatakan semuanya itu Ia berjalan di depan mereka menuju Yerusalem.
29 And it came to pass, when he had come near to Bethphage and Bethany, at the mount called the mount of Olives, he sent two of his disciples,
Ketika sampai dekat Betfage dan Betania di Bukit Zaitun, Ia menyuruh dua orang pengikut-Nya pergi lebih dahulu.
30 Saying, Go ye into the village opposite you; in which at your entering ye shall find a colt tied, on which yet never man sat: loose him, and bring him here.
"Pergilah ke kampung yang di depan itu," kata Yesus kepada mereka, "apabila kalian masuk di sana, kalian akan melihat seekor anak keledai terikat. Keledai itu belum pernah ditunggangi orang. Lepaskanlah keledai itu dan bawa ke mari.
31 And if any man shall ask you, Why do ye loose him? thus shall ye say to him, Because the Lord hath need of him.
Kalau orang bertanya kepadamu, 'Mengapa kalian melepaskan keledai itu?' katakan, 'Tuhan memerlukannya.'"
32 And they that were sent went, and found even as he had said to them.
Kedua pengikut Yesus itu pergi, dan mendapati semuanya tepat seperti yang dikatakan-Nya.
33 And as they were loosing the colt, its owners said to them, Why loose ye the colt?
Sementara mereka melepaskan anak keledai itu, pemiliknya berkata kepada mereka, "Mengapa kalian melepaskan keledai itu?"
34 And they said, The Lord hath need of him.
Mereka menjawab, "Tuhan memerlukannya."
35 And they brought him to Jesus: and they cast their garments upon the colt, and they set Jesus on it.
Lalu mereka membawa anak keledai itu kepada Yesus. Kemudian mereka menaruh jubah mereka di atas keledai itu dan menolong Yesus naik ke atasnya.
36 And as he went, they spread their clothes in the way.
Sementara Ia lewat dengan menunggangi keledai itu, orang-orang membentangkan jubah mereka di jalan.
37 And when he had come near, even now at the descent of the mount of Olives, the whole multitude of the disciples began to rejoice and praise God with a loud voice for all the mighty works that they had seen;
Ketika Yesus hampir sampai di Yerusalem, di jalan yang menurun pada Bukit Zaitun, semua pengikut-pengikut-Nya yang banyak itu mulai berseru-seru memuji Allah dan mengucap terima kasih kepada-Nya karena semua keajaiban yang telah mereka saksikan.
38 Saying, Blessed be the King that cometh in the name of the Lord: peace in heaven, and glory in the highest.
Mereka berseru, "Diberkatilah Raja yang datang atas nama Tuhan! Sejahtera di surga, dan terpujilah Allah!"
39 And some of the Pharisees from among the multitude said to him, Master, rebuke thy disciples.
Beberapa orang Farisi dari antara orang banyak itu berkata kepada Yesus, "Bapak Guru, suruhlah pengikut-pengikut Bapak diam."
40 And he answered and said to them, I tell you that, if these should hold their peace, the stones would immediately cry out.
Yesus menjawab, "Percayalah! Kalau mereka diam, batu-batu ini akan berteriak."
41 And when he had come near, he beheld the city, and wept over it,
Ketika Yesus makin dekat dengan Yerusalem, dan melihat kota itu, Ia menangisinya.
42 Saying, If thou hadst known, even thou, at least in this thy day, the things which belong to thy peace! but now they are hid from thy eyes.
Kata-Nya, "Kasihan, alangkah baiknya kalau hari ini engkau tahu apa yang dapat mendatangkan perdamaian! Tetapi sekarang engkau tidak dapat melihatnya.
43 For the days shall come upon thee, that thy enemies shall cast a trench about thee, and surround thee, and keep thee in on every side,
Engkau akan mengalami suatu masa, di mana musuhmu membuat rintangan-rintangan di sekelilingmu; mereka akan mengepungmu dan mendesakmu dari segala sudut.
44 And shall lay thee even with the ground, and thy children within thee; and they shall not leave in thee one stone upon another; because thou knewest not the time of thy visitation.
Mereka akan menghancurkan engkau bersama seluruh pendudukmu; dan tidak satu batu pun akan mereka biarkan tinggal tersusun pada tempatnya, sebab engkau tidak memperhatikan saat ketika Allah datang untuk menyelamatkan engkau!"
45 And he went into the temple, and began to cast out them that sold in it, and them that bought;
Yesus masuk ke Rumah Tuhan dan mulai mengusir pedagang-pedagang di situ.
46 Saying to them, It is written, My house is the house of prayer: but ye have made it a den of thieves.
"Di dalam Alkitab," kata-Nya kepada mereka, "tertulis begini: Allah berkata, 'Rumah-Ku akan menjadi rumah tempat berdoa.' Tetapi kalian menjadikannya sarang penyamun!"
47 And he taught daily in the temple. But the chief priests and the scribes and the chief of the people sought to destroy him,
Setiap hari Yesus mengajar di dalam Rumah Tuhan. Imam-imam kepala, dan guru-guru agama, serta pemimpin-pemimpin Yahudi ingin membunuh Dia,
48 And could not find what they might do: for all the people were very attentive to hear him.
tetapi tidak menemukan jalan untuk melakukan hal itu, karena semua orang terus saja mendengarkan Dia, dan terpikat pada kata-kata-Nya.

< Luke 19 >