< Proverbs 13 >

1 A WISE son [heareth] his father’s instruction: but a scorner heareth not rebuke.
Anak yang bijak menaati ajaran ayahnya, tetapi anak yang suka menghina tidak mau mendengar teguran.
2 A man shall eat good by the fruit of his mouth: but the soul of the treacherous [shall eat] violence.
Orang yang baik tutur katanya akan kenyang menikmati hal yang baik, tetapi orang yang tidak setia tak pernah puas berbuat jahat.
3 He that guardeth his mouth keepeth his life: [but] he that openeth wide his lips shall have destruction.
Bicara hati-hati, amanlah diri. Bicara sembarangan, celakalah diri.
4 The soul of the sluggard desireth, and hath nothing: but the soul of the diligent shall be made fat.
Keinginan orang malas banyak tetapi tidak terwujud karena kemalasannya. Keinginan orang rajin akan terkabul sepenuhnya.
5 A righteous man hateth lying: but a wicked man is loathsome, and cometh to shame.
Orang benar membenci dusta, tetapi orang jahat membuat diri sendiri malu dan dibenci.
6 Righteousness guardeth him that is upright in the way: but wickedness overthroweth the sinner.
Orang jujur akan aman karena hidup benar. Orang berdosa akan hancur karena kejahatannya.
7 There is that maketh himself rich, yet hath nothing: there is that maketh himself poor, yet hath great wealth.
Ada yang berpura-pura kaya tetapi tidak punya apa-apa. Ada yang berpura-pura miskin tetapi sebenarnya kaya raya.
8 The ransom of a man’s life is his riches: but the poor heareth no threatening.
Bila engkau kaya raya, bisa jadi nyawamu diancam penjahat. Namun orang miskin tidak akan mendapat ancaman.
9 The light of the righteous rejoiceth: but the lamp of the wicked shall be put out.
Hidup orang benar terus bercahaya. Hidup orang jahat akan dipadamkan.
10 By pride cometh only contention: but with the well advised is wisdom.
Sifat sombong menimbulkan pertengkaran, tetapi orang bijak mau menerima nasihat.
11 Wealth gotten by vanity shall be diminished: but he that gathereth by labour shall have increase.
Uang yang diperoleh tanpa berusaha akan segera habis, tetapi uang yang terkumpul sedikit demi sedikit akan bertahan lama.
12 Hope deferred maketh the heart sick: but when the desire cometh, it is a tree of life.
Harapan yang tertunda menyusahkan hati, tetapi keinginan yang tercapai menghidupkan semangat.
13 Whoso despiseth the word bringeth destruction on himself: but he that feareth the commandment shall be rewarded.
Siapa meremehkan ajaran akan menanggung akibat, tetapi siapa menaatinya akan merasa puas dengan manfaatnya.
14 The law of the wise is a fountain of life, to depart from the snares of death.
Nasihat orang bijak bagaikan mata air kehidupan. Orang yang mendengarkannya dapat melepaskan diri dari perangkap mematikan.
15 Good understanding giveth favour: but the way of the treacherous is rugged.
Siapa berpikiran jernih akan disenangi orang. Siapa yang licik menghancurkan diri sendiri.
16 Every prudent man worketh with knowledge: but a fool spreadeth out folly.
Perbuatan orang bijak didasari oleh pengetahuan, sedangkan perbuatan orang bebal menunjukkan kebodohannya.
17 A wicked messenger falleth into evil: but a faithful ambassador is health.
Utusan yang tidak dapat dipercaya menimbulkan pertikaian, tetapi utusan yang jujur dapat mengadakan perdamaian.
18 Poverty and shame [shall be to] him that refuseth correction: but he that regardeth reproof shall be honoured.
Mengabaikan didikan mendatangkan kemiskinan dan aib. Menerima teguran mendatangkan kehormatan.
19 The desire accomplished is sweet to the soul: but it is an abomination to fools to depart from evil.
Keinginan yang tercapai membahagiakan hati. Meninggalkan kejahatan adalah hal yang paling dibenci orang bebal.
20 Walk with wise men, and thou shalt be wise: but the companion of fools shall smart for it.
Berteman dengan orang bijak, menjadi bijak. Berteman dengan orang bodoh, menjadi bodoh.
21 Evil pursueth sinners: but the righteous shall be recompensed with good.
Orang yang terus berbuat dosa akan dikejar masalah, tetapi orang benar akan dilimpahi berkat.
22 A good man leaveth an inheritance to his children’s children; and the wealth of the sinner is laid up for the righteous.
Harta orang baik diteruskan kepada anak cucunya, tetapi harta orang jahat akan teralih menjadi milik orang benar.
23 Much food [is in] the tillage of the poor: but there is that is destroyed by reason of injustice.
Ketika ladang orang miskin diberkati dengan hasil yang melimpah, seringkali mereka tidak dapat menikmatinya akibat ketidakadilan dari pejabat pemerintah.
24 He that spareth his rod hateth his son: but he that loveth him chasteneth him betimes.
Orangtua yang tak pernah menghajar anaknya berarti tidak mengasihi dia. Orangtua yang mengasihi anaknya akan mendidiknya dengan cermat.
25 The righteous eateth to the satisfying of his soul: but the belly of the wicked shall want.
Orang benar makan sampai puas. Orang jahat akan selalu kelaparan.

< Proverbs 13 >