< Psalms 147 >

1 Hallelujah. It is good to sing praise to our God, for praise is sweet and seemly.
Haleluya! Sungguh, bermazmur bagi Allah kita itu baik, bahkan indah, dan layaklah memuji-muji itu.
2 The Lord builds up Jerusalem, the outcasts of Israel he gathers.
TUHAN membangun Yerusalem, Ia mengumpulkan orang-orang Israel yang tercerai-berai;
3 He heals the broken in heart, and binds up their wounds.
Ia menyembuhkan orang-orang yang patah hati dan membalut luka-luka mereka;
4 He counts the numberless stars, he gives names to them all.
Ia menentukan jumlah bintang-bintang dan menyebut nama-nama semuanya.
5 Great is our Lord, rich in power, and measureless is his wisdom.
Besarlah Tuhan kita dan berlimpah kekuatan, kebijaksanaan-Nya tak terhingga.
6 The Lord lifts up the down-trodden, the wicked he brings to the ground.
TUHAN menegakkan kembali orang-orang yang tertindas, tetapi merendahkan orang-orang fasik sampai ke bumi.
7 Sing songs of thanks to the Lord, and play on the lyre to our God.
Bernyanyilah bagi TUHAN dengan nyanyian syukur, bermazmurlah bagi Allah kita dengan kecapi!
8 For he covers the sky with clouds, he prepares rain for the earth, makes grass to grow on the mountains.
Dia, yang menutupi langit dengan awan-awan, yang menyediakan hujan bagi bumi, yang membuat gunung-gunung menumbuhkan rumput.
9 He gives the cattle their food the young ravens when they cry.
Dia, yang memberi makanan kepada hewan, kepada anak-anak burung gagak, yang memanggil-manggil.
10 His pleasure is not in the strength of the horse, his joy is not in the speed of a runner;
Ia tidak suka kepada kegagahan kuda, Ia tidak senang kepada kaki laki-laki;
11 but the Lord has his pleasure in those who fear him, in those who wait for his kindness.
TUHAN senang kepada orang-orang yang takut akan Dia, kepada orang-orang yang berharap akan kasih setia-Nya.
12 Praise the Lord, then, O Jerusalem: sing praise to your God, O Zion.
Megahkanlah TUHAN, hai Yerusalem, pujilah Allahmu, hai Sion!
13 For he strengthens the bars of your gates, and blesses your children within you.
Sebab Ia meneguhkan palang pintu gerbangmu, dan memberkati anak-anakmu di antaramu.
14 He brings peace to your borders, and choicest of wheat in abundance.
Ia memberikan kesejahteraan kepada daerahmu dan mengenyangkan engkau dengan gandum yang terbaik.
15 He sends his command to the earth: his word runs very swiftly.
Ia menyampaikan perintah-Nya ke bumi; dengan segera firman-Nya berlari.
16 Snow he gives like wool, frost he scatters like ashes.
Ia menurunkan salju seperti bulu domba dan menghamburkan embun beku seperti abu.
17 He casts forth his ice like morsels: who can stand before his cold?
Ia melemparkan air batu seperti pecahan-pecahan. Siapakah yang tahan berdiri menghadapi dingin-Nya?
18 He sends forth his word, and melts them: his wind blows the waters flow.
Ia menyampaikan firman-Nya, lalu mencairkan semuanya, Ia meniupkan angin-Nya, maka air mengalir.
19 He declares his word to Jacob, his statutes and judgments to Israel.
Ia memberitakan firman-Nya kepada Yakub, ketetapan-ketetapan-Nya dan hukum-hukum-Nya kepada Israel.
20 No other nation did he do this for, they know nothing of his judgments. Hallelujah.
Ia tidak berbuat demikian kepada segala bangsa, dan hukum-hukum-Nya tidak mereka kenal. Haleluya!

< Psalms 147 >